Rangsang Anak Gemar Baca Dengan Perpustakaan Rumah

posted in: Artikel | 0

Pastinya anda lebih suka jika anak anda sering habiskan waktu bersama buku bukan daripada dengan gadget? Buku memiliki banyak keunggulan dan manfaat ketika menemani pertumbuhan buah hati. Bahkan ada pepatah bahasa arab yang jika diterjemahkan menjadi sebaik-baik teman duduk adalah buku.

Namun tentunya untuk menjadikan buah hati gemar membaca buku tidaklah mudah. Apalagi saat ini lingkungan yang hampir tidak bisa dilepaskan dari android membuat tantangan bagi kita semakin tinggi. Di setiap tempat dapat dengan mudah kita temukan anak usia emas yang asik bersama android mereka.

Masih mending ketika mereka memegang android ditemani oleh orang tuanya dengan membuka situs-situs pendidikan. Karena kenyataannya banyak dikalangan mereka yang menghabiskan waktu bersama android hanya untuk bermain game bahkan mengakses situs-situs dewasa yang tentunya akan merusak mereka.

Baca buku banyak manfaat bagi anak, sumber : pixabay.com

Manfaat Baca Bagi Anak

Maka perlu perhatian serius dari pada para orang tua jika betul-betul menginginkan buah hatinya dekat dengan buku dan senang membaca. Dengan membaca anak akan mendapatkan banyak manfaat yang diantaranya :

1. Mengaktifkan Logika

Anak yang sering membaca buku maka akan terbiasa berlatih untuk menerka sesuatu. Dengan sifat anak yang karakter dasarnya sangat ingin mengetahui hal baru ketika mereka membaca buku cerita misalkan, pasti pikiran mereka akan berimajinasi sesuai dengan alur cerita yang disajikan.

Semakin sering anak melakukan aktifitas ini tentunya logika dirinya akan terangsang untuk aktif. Dan jika logika anak sudah aktif maka harapan ayah bunda untuk mendapatkan prestasi di sekolah akan semakin mudah untuk didapatkan.

2. Pembentukan Karakter

Tentunya kita tahu bukan anak kita sangat mudah terpengaruh dengan sosok tertentu? Sehingga tidak heran ketika banyak diantara anak-anak kita hari ini yang begitu mengidolakan tokoh seperti Iron-Man, Spider-Man bahkan Naruto. Salah satu faktor pendorong mereka seperti itu adalah karena mereka terpengaruh ketika menonton aksi tokoh idola di layar televisi.

Karakter anak itu bisa terbentuk ketika mereka mengidolakan tokoh tersebut. Maka jika ayah bunda berkeinginan untuk membentuk karakter anak seperti tokoh muslim maka hal tersebut dapat dilakukan dengan membiasakan anak membaca buku. Atau bisa juga orang tua menemani atau membacakan buku yang memuat tokoh muslim tersebut kepada putra-putrinya.

Selain beberapa manfaat tersebut tentunya masih banyak manfaat yang akan anak dapatkan ketiak gemar membaca buku. tetapi kegemaran anak dalam melakukan aktivitas tersebut tidaklah muncul begitu saja. Perlu peran dari orang tuan untuk merangsang mereka.

Merangsang anak untuk gemar membaca pun ada baiknya dilakukan semaksimal mungkin. Upaya tersebut bisa dimulai ketika kita mengajak anak melakukan perjalanan, kita bisa membawakan buku dalam tas kulit kita dan kemudian membacakannya saat di mobil sambil menunggu sampai di lokasi tujuan.

Perpustakaan rumah salah satu cara rangsang anak gemar baca, sumber : pixabay.com

Namun khusus di rumah kita sendiri upaya untuk merangsang anak gemar membaca dapat kita lakukan dengan membuatkan mereka perpustakaan. Memang tidak banyak keluarga yang mempraktekkan ide ini. Mungkin hanya beberapa keluarga yang memang memahami pentingnya membaca saja yang memiliki perpustakaan rumah.

Perpustakaan rumah adalah langkah yang semestinya tidak dilakukan mereka saja yang memang suka membaca atau memahami pentingnya membaca. Karena kenyataannya kewajiban menuntuk ilmu itu bukan hanya sekedar untuk mereka yang suka membaca. Namun bagi semua orang yang mengaku beragama islam.

Perpustakaan rumah adalah salah satu solusi dalam merangsang buah hati untuk gemar baca. Apalagi dengan adanya jasa sewa truk box semakin memudahkan kita dalam mengangkut material pendukung perpustakaan bahkan buku itu sendiri. Namun memang untuk membuat perpustakaan rumah memiliki daya tarik bagi buah hati perlu beberapa trik tertentu.

Cara Tumbuhkan Minat Anak Gunakan Perpustakaan

Apalagi jika rumah kita memiliki televisi maka tentunya anak akan semakin sulit untuk diarahkan membaca. Dan berikut adalah beberapa trik untuk membuat buah hati mau mendekati perpustakaan rumah dan membaca buku :

Contoh Dan Ajakan Orang Tua

Iming-iming, ajakan, perintah bahkan ancaman anda tidak akan pernah efektif ketika anda tidak pernah memberikan contoh. Jika anda memang serius untuk mendekatkan anak pada buku dan gemar membaca ada baiknya jika anda sendiri adalah orang yang sering membaca buku. Walaupun anda tidak menyukai aktivitas ini namun dengan kesadaran anda bahwa di dalam buku ada ilmu maka dengan sendirinya anda akan membaca.

Maka ayah bunda bacalah buku di perpustakaan rumah yang anda miliki jika memang kita berkeinginan anak-anak kita gemar membaca. Dengan contoh yang sering kita tampilkan di hadapan mereka akan semakin memudahkan kita saat mengajak mereka membaca buku.

Baca Juga : Bentuk Karakter anak dengan Wisata Religi

Berikan Desain Terbaik

Dunia anak-anak itu sangat suka dengan tampilan tertentu yang membuat mereka kagum. Nah tampilan yang menarik dapat kita terapkan ketika mendesain perpustakaan rumah. Setidaknya dengan desain tersebut sang buah hati mau mendekat ke perpustakaan, kemudian jika telah berada di sana tinggal kita arahkan melihat buku-buku koleksi yang sesuai dengan usia mereka.

Tidak akan mungkin mau buah hati mendatangi perpustakaan kalau hanya karena kita terus menjelaskan pentingnya membaca. Karena usia anak-anak memang yang mereka pahami sebagai hal penting adalah yang menyenangkan bagi mereka. Maka dengan desain yang menarik harapannya membuat anggapan mereka bahwa membaca itu menyenangkan.

Desain berpengaruh untuk menarik anak ke perpustakaan, sumber : pixabay.com

Atur Gadget Dan Elektronik

Saat ini adanya gadget dan elektronik memang begitu mendomonasi di lingkungan keluarga. Bahkan banyak keluarga yang telah menjadikan internet menjadi salah satu konsumsi terbesar tanpa menghiraukan dampak internet. Elektronik saja sudah menarik perhatian yang besar kepada anak-anak apalagi dengan adanya gadget yang terhubung pada internet.

Ayah dan bunda yang betul-betul berkeinginan untuk menanamkan rasa gemar baca pada buah hati ada baiknya mengatur penggunaan elektronik dan gadget sejak dini. Dengan demikian anak akan terbiasa dengan lingkungan yang minim penggunaan elektronik sehingga akan mencari hal lain sebagai penggantinya. Dan jika hanya ada perpustakaan maka bisa jadi hal tersebut menjadi penarik perhatian pengganti yang baik.

Itulah beberapa trik yang bisa anda lakukan agar perpustakaan rumah semakin sering digunakan oleh buah hati. Semakin gemar buah hati dalam membaca buku akan semakin mudah mengarahkan mereka sesuai dengan yang orang tua harapkan. Buku memang jendela dunia yang selayaknya tetap dijaga penggunaannya.

Meski hari ini ada bacaan yang bisa diakses secara online dengan android, namun sebaiknya penggunaan buku tetap yang diutamakan. Karena menggunakan android semakin sering apalagi untuk membaca akan sangat beresiko terhadap kesehatan mata manusia.

Leave a Reply