Jika Suami Membandingkan Istri Dengan Ibunya

posted in: Artikel | 2

Dalam tanya jawab ini, insyaa Allah akan terjawab sikap yang tepat bagi seorang istri saat suami membandingkan istri dengan ibunya. Semoga artikel yang kami tampilkan di situs kaos muslim @kaosbapaksholeh ini bisa bermanfaat buat handai taulan. Artikel bagus sebelum membaca artikel ini : Kemuliaan Ibu Dalam Islam

Tanya :

Assalamualaikum Wr. Wb

Ibu Pengasuh Rubrik Konsultasi yang dirahmati Allah, saya sudah menikah hampir sepuluh tahun. Suami saya sering membandingkan saya dengan ibunya. Bagaimanapun kerasnya usaha saya belajar banyak dari ibu mertua dan menjadi istri yang terbaik untuknya, seringkali masih kurang benar di mata suami. Saya sudah berusaha menyampaikan dengan lembut bahwa tak ada orang yang bisa sama persis, masing-masing pasti punya kelebihan dan kekurangan. Usaha saya ini, ternyata belum memperbaiki sikap suami pada saya. Mohon tanggapan ibu, mungkin ada cara lain untuk memperbaiki hubungan kami. Terimakasih sebelumnya.

Wassalamualaikuam Wr. Wb
AN, Bogor

Jawab:

Wa’aalaikumusalam Wr. Wb
Ibu AN yang baik,
Insyaa Allah saya bisa memahami apa yang Anda rasakan selama ini. Ada kalanya, dibandingkan itu bisa menjadi penyemangat dan memberikan motivasi untuk menjadi lebih baik. Namun seringkali justru menimbulkan keadaan yang tidak menyenangkan. Karena pada dasarnya, kebanyakan orang tidak suka dibandingkan dengan orang lain. Suami tidak suka dibandingkan dengan lelaki lain, istri pun juga tidak suka dibandingkan dengan perempuan lain. Bahkan anak-anak kita, mereka juga tidak suka dibandingkan dengan anak-anak lain. Semestinya, seorang suami jangan pernah membanding-bandingkan istri dengan ibunya. Istri manapun tidak akan pernah suka dibandingkan seperti itu. Sebisa mungkin juga jangan terlalu memuji ibu-nya secara berlebihan di depan istri.

Ibu AN yang baik,
Gambaran ideal yang ada dalam benak kebanyakan laki-laki tentang perempuan biasanya memang gambaran ibunya. Karena memang sejak kecil ibu adalah sosok perempuan yang dikenalnya. Maka seringkali suami membandingkan para istrinya dengan apa yang selama ini dialami ibunya. Seperti halnya yang dilakukan suami kepada Anda. Misalnya, suami-suami membandingkan soal makanan, cara mengelola keuangan rumah tangga, merawat dan mendidik anak, membereskan rumah dan sebagainya. Dalam kondisi tertentu, ini wajar saja terjadi. Tapi kalau seringkali dilakukan, bahkan dengan nada kemarahan tentu akan menimbulkan ketidaknyamanan. Bahkan bisa jadi mengganggu keharmonisan rumah tangga.

Ibu AN yang baik,
Sepuluh tahun tentu bukan waktu yang pendek. Kesabaran Anda menghadapi keadaan yang selama ini terjadi, semoga akan semakin menguatkan Anda. Apa yang telah Anda lakukan sudah baik. Berbicara lembut dengan suami, meski terkadang suami tidak mau menerima sepenuhnya penjelasan Anda. Cobalah beranikan diri untuk mengatakan pada suami, ketidaksetujuan Anda ketika dibanding-bandingkan dengan Ibu mertua. Sampaikan padangan akan terus berusaha melakukan tugas dan kewajiban sebagai seorang istri dan ibu rumah tangga dengan sebaik-baiknya. Lakukan semua itu dengan penuh kesabaran dan keikhlasan, sambil terus instropeksi diri, dan mencari tahu kenapa suami memperlakukan Anda seperti itu.

Ibu AN yang baik,
Bagaimanapun suami memiliki hak untuk mendapatkan pelayanan yang terbaik dari Anda. Namun bukan suami yang baik tentunya, jika selalu mencela apa yang dilakukan dan dihasilkan oleh istrinya. Apalagi selalu dibandingkan dengan hasil karya orang lain. Menghadirkan orang ketiga seringkali diperlukan dalam menyelesaikan persoalan rumah tangga. Cobalah cari orang, teman atau sahabat suami Anda yang memang bisa dipercaya untuk membantu menyelesaikan persoalan rumah tangga Anda ini. Biasanya melalui orang lain, suami akan bisa lebih memahami. Hidup dalam rumah tangga dengan suasana yang tertekan tentu sangat tidak nyaman. Insya Allah kesabaran dan ketelatenan Anda untuk terus belajar dan mencari solusi terbaik akan mendapatkan balasan dengan kebaikan . Aamiin.

Sumber : Media Umat 147

===========++++++END++++++==============

Follow Suryono:

Brand kaos distro muslim Kaos Bapak Sholeh adalah brand clothing dari Jogja. Kami membuat kaos distro muslim bertema keluarga. Semoga menjadi wasilah untuk menjadi pribadi yang lebih bertaqwa dan mendekat dengan Nya.

2 Responses

  1. One

    Klo boleh sedikit sharing…. sya lebih mengindahkan potongan bait yg ini

    ” … dan penuh keikhlasan, dan mencari tahu knpa suami anda memperlakukan anda seperti itu….” dlm rumah tangga urusannya sngt sensitif mesti seimbang, jgn menyimak penjelasan dr sepihak, dan adapun statment ushkan statmentnya berasal dari Qur’an – hadist, jangan hanya dr hati – akal…… semoga apa yg baik2 yg telah kita perbuat dpt kita nikmati utk kebaikan kita masing2…. amin

Leave a Reply