10 Tips Merancang Dapur Sederhana Untuk Rumah Bunda

posted in: Artikel | 0

Memasak bagi Bunda adalah sebuah tugas mulai. Jadi jika aktivitas memasak dikaitkan dengan hubungan kita dengan Sang Pencipta akan bernilai pahala. Sesuatu yang asyik dan menenangkan bukan?

Salah satu penunjang produktivitas memasak selain kekayaan ide masakan adalah soal dapur atau kitchen set. Dapur perlu di desain sedemikian rupa agar menunjang performa Bunda saat memasak. Dapur sederhana bisa menjadi pilihan untuk Bunda semua.

Pentingnya Memiliki Dapur Bagus

Diatas sudah kami sampaikan satu point mengapa penting memiliki dapur yang bagus. Coba kami detailkan ulang untuk Bunda semua mengapa perlu memiliki dapur sederhana yang juga bagus kembali.

  1. Memudahkan menata alat masak.
  2. Mood booster saat memasak.
  3. Membantu menjaga higienitas masakan.
  4. Meningkatkan produktivitas memasak.
  5. Melindungi alat makan dari serangga dan tikus.

Baca juga: Referensi Sekat Untuk Kamar

Tips Merancang Dapur Sederhana

Semua ada ilmunya, termasuk untuk membuat sebuah dapur yang nyaman dan sederhana di rumah Bunda. Kami coba share beberapa hal yang bisa membuat dapur Bunda tampak minimalis sederhana ya. Silahkan simak berikut ini.

1. Menggunakan Sesuatu yang Tradisional dan Modern

Untuk merancang desain dapur sederhana, Anda bisa menambahkan detail rustic atau country pada dapur Anda. Di bagian dinding kompor bisa Anda pasang ubin mosaik dengan gaya yang lumayan country. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan jendela kayu dan gaya bank yang dapat menghembuskan udara pedesaan yang segar.

Dapur dengan ubin mosaik, unsplash @creatveight
Dapur dengan ubin mosaik, unsplash @creatveight

2. Mosaik indah

Anda juga bisa menambahkan sentuhan warna-warni pada dapur Anda dengan menggunakan kayu berwarna abu-abu pada bagian atas meja, hal ini bertujuan untuk memperluas pandangan. Tak hanya itu, Anda juga bisa menggunakan bentuk mosaik berwarna cerah seperti merah, pink, dan juga krem agar menampilkan kesan yang ramah dan lembut.

Dapur dengan warna meja abu-abu, unsplash @im3rdmedia
Dapur dengan warna meja abu-abu, unsplash @im3rdmedia

3. Warna yang Sesuai

Berikutnya, Anda juga bisa mendesain dapur sederhana dengan memadupadankannya dengan nuansa kayu, dari warna kayu yang gelap ke terang atau sebaliknya. Selain itu, Anda juga bisa mempertimbangkan warna yang sesuai antara dinding dengan lemari dan lain sebagainya

Desain 3D kitchen set dari kayu jati Belanda
Desain 3D kitchen set dari kayu jati Belanda, sumber jogjakitchenset.com

4. Memberikan Sentuhan lembut

Dapur sederhana juga perlu memperhatikan manfaat antara ruang dan cahaya. Adapun Anda bisa memanfaatkan berbagai jenis furnitur dengan lemari yang rendah, sehingga dapat menyisakan ruangan untuk menyimpan beberapa barang. Anda bisa memilih warna putih dengan tampilan rustic pada bagian lantai mosaik yang begitu elegan dan tampak cerah.

Dapur sederhana dengan warna lembut, unsplash @inkyhills
Dapur sederhana dengan warna lembut, unsplash @inkyhills

5. Klasik dan Fungsional

Meskipun kecil, Anda bisa mengubah ruang dapur Anda dengan gaya yang cenderung klasik dengan memanfaatkan penggunaan lemari kayu berwarna krem. Selain itu, Anda juga menggunakan pintu tembus pandang beserta perabot stainless yang buram.

Dapur sederhana dengan lemari kayu, unsplash @gx6
Dapur sederhana dengan lemari kayu, unsplash @gx6

6. Tenang dan elegan

Bagi Anda yang menyukai konsep dapur yang anggun nan klasik, ada baiknya Anda menggunakan desain yang satu ini. Anda bisa menampilkan kesan tradisional sekaligus memberi efek tenang bagi siapa saja yang berada di ruang tersebut, caranya Anda bisa menggunakan kayu berwarna gelap serta juga memanfaatkan perabot seperti meja berwarna abu-abu gelap dan sebagainya.

Dapur klasik abu-abu, unsplash @adampinterr
Dapur klasik abu-abu, unsplash @adampinterr

7. Dapur Sederhana dengan Konsep Distribusi yang Baik

Anda juga perlu memperhatikan distribusi dapur milik Anda secara keseluruhan. Dimana Anda bisa menggunkan material marmer untuk bagian atas meja dan lemari berbahan kayu sintetis dengan pegangan yang terbuat dari besi baja. Anda juga bisa menggunakan konsep dinding mosaik dan lantai berwarna kopi.

Baca juga: Referensi Jasa Desain Kamar Anak

8. Batu, Kayu, dan Besi

Bagi Anda yang gemar dengan desain dapur sederhana yang benar-benar klasik, Anda bisa menggunakan beberapa jenis material berikut ini yaitu kayu, besi, dan juga bebatuan. Selain itu, kontras yang sangat baik pada perabot rumah tangga yang berbahan stainless tentu akan menonjolkan kesan yang cerah dan juga minimalis.

Dapur kafe dengan batu, kayu dan besi, unsplash @skrebnev
Dapur kafe dengan batu, kayu dan besi, unsplash @skrebnev

9. Konsep Dapur Terbuka

Desain dapur yang satu ini juga terbilang cukup menarik karena terbatas pada penggunaan bangku panjang berbentuk L yang cenderung lebih rendah. Namun, bangku tersebut memiliki banyak ruang penyimpanan sehingga lebih hemat tempat.

Dapur dengan meja berbentuk L, unsplash @idinteriors
Dapur dengan meja berbentuk L, unsplash @idinteriors

10. Kayu Hitam dan Bersih

Anda juga bisa mengkombinasikan antara veneer kayu ringan dengan pintu tembus pandang pada dapur kesayangan Anda. Selain itu, untuk bagian atas meja meja bisa Anda gunakan granit hitam dan ubin berwarna abu-abu dengan paduan krem dan cokelat untuk bagian dindingnya. Desain ini memeng terlihat cukup berani, namun juga memberi kesan yang sederhana minimalis.

Dapur minimalis dengan granit hitam, unsplash @ialicantemediterraneanhomes
Dapur minimalis dengan granit hitam, unsplash @ialicantemediterraneanhomes

Terimakasih sudah menyimak ya Bunda. Beberapa gambar yang kami tampilkan diatas mungkin bukan merupakan tipe dapur sederhana. Mohon dimaafkan yah. yang penting Bunda tetap semangat untuk berkreasi, karena hal paling penting saat merancang dapur sederhana adalah kreatifitas kita sendiri.

Follow Suryono:

Brand kaos distro muslim Kaos Bapak Sholeh adalah brand clothing dari Jogja. Kami membuat kaos distro muslim bertema keluarga. Semoga menjadi wasilah untuk menjadi pribadi yang lebih bertaqwa dan mendekat dengan Nya.

Leave a Reply