Jual Kaos Muslim Al Qowwam (The Leader)

posted in: Produk | 0

Islam tak hanya agama yang mengatur ritual semata. Akhlak, makanan, pakaian hingga hubungan yang mengatur dengan sesama manusia pun tak luput dari aturan Islam. Dalam hal busana, islam juga memberikan aturan mengenai pakaian apa saja yang boleh dan tidak boleh dipakai oleh pemeluknya. Saat ini, dalam dunia t-shirt, berkembang istilah kaos muslim, sebuah kaos oblong dengan tema Islami, yang mana trend tersebut muncul dari kegelisahan maraknya desain kaos yang bertentangan dengan nilai-nilai Islam.

@KaosBapakSholeh sebagai salah satu brand kaos muslim di Indonesia, berusaha konsisten untuk menyuguhkan kaos islami dengan tema keluarga. Kami menilai, keluarga adalah benteng terkecil untuk mempertahankan diri melawan berbagai kerusakan yang terjadi saat ini setelah diri sendiri. Keluarga yang mampu membawa dan menghidupkan nilai-nilai Islam, akan mampu mencetak generasi penerus yang hebat. Harapan kami bukan sembarang generasi saja, namun generasi yang mau menjadi penakluk dan pembawa risalah islam ini dimanapun dia berada.

Untuk tema desain kaos muslim edisi ini, kami membawakan tema seputar kepemimpinan suami dalam keluarga. Pemimpin ibarat nahkoda dalam sebuah kapal, jika nahkoda nya tidak mampu membawa kapal dengan baik. Kapal akan mudah karam terkena badai, bahkan badai yang kecil sekalipun, bisa juga tersesat atau malah tidak bisa jalan. Tentu hal ini tidak kita inginkan bukan? Untuk itulah, dengan mengambil inspirasi dari Surat An Nisa ayat 34 mengenai kedudukan laki-laki dan perempuan dalam Islam kami menuangkan menjadi t-shirt dengan tulisan “Al Qowwam”.  Untuk penjelasan mengenai penjelasan tafsir surat An Nisa 34 tersebut bisa diperhatikan tulisan berikut ini.

“Kaum laki-laki itu adalah pemimpin bagi kaum wanita. Oleh karena Allah telah melebihkan sebahagian mereka (laki-laki) atas sebahagian yang lain (wanita), dan karena mereka (laki-laki) telah menafkahkan sebagian dari harta mereka. Sebab itu maka wanita yang saleh, ialah yang taat kepada Allah lagi memelihara diri ketika suaminya tidak ada, oleh karena Allah telah memelihara (mereka). Wanita-wanita yang kamu khawatirkan nusyuznya, maka nasehatilah mereka dan pisahkanlah mereka di tempat tidur mereka, dan pukullah mereka. Kemudian jika mereka mentaatimu, maka janganlah kamu mencari-cari jalan untuk menyusahkannya. Sesungguhnya Allah Maha Tinggi lagi Maha Besar.” (QS. An Nisaa’ : 34)

Ibnu Jarir dan Ibnu Abi Hatim mengatakan mengenai ’ar rijaalu qowwamuna ’alan nisaa’, maksudnya adalah laki-laki adalah pemimpin wanita. (Ad Darul Mantsur, Jalaluddin As Suyuthi)

Asy Syaukani rahimahullah juga mengatakan bahwa maksud ’qowwamuna’ dalam ayat ini: laki-laki seharusnya yang jadi pemimpin bagi wanita. (Fathul Qodir pada tafsir surat An Nisaa’ ayat 34)

Ibnu Katsir rahimahullah berkata, “Laki-lakilah yang seharusnya mengurusi kaum wanita. Laki-laki adalah pemimpin bagi kaum wanita, sebagai hakim bagi mereka dan laki-lakilah yang meluruskan apabila wanita menyimpang dari kebenaran. Lalu ayat (yang artinya), ’Allah melebihkan sebagian mereka dari yang lain’, maksudnya adalah Allah melebihkan kaum pria dari wanita. Hal ini disebabkan karena laki-laki adalah lebih utama dari wanita dan lebih baik dari wanita. Oleh karena itu, kenabian hanya khusus diberikan pada laki-laki, begitu pula dengan kerajaan yang megah diberikan pada laki-laki. Hal ini berdasarkan sabda Nabi shollallohu ‘alaihi wa sallam, ”Suatu kaum itu tidak akan bahagia apabila mereka menyerahkan kepemimpinan mereka kepada wanita.” Hadits ini diriwayatkan oleh Bukhari dari hadits ‘Abdur Rohman bin Abu Bakroh dari ayahnya. (Lihat Tafsir Al Qur’an Al ‘Azhim pada tafsir surat An Nisaa’ ayat 34)

Semoga penjelasan dari ulama-ulama tafsir diatas menjadikan para suami semakin bersemangat dalam membimbing dan mengarahkan anak istri dalam kebaikan Islam, sebaliknya pula dapat menjadikan para istri lebih taat pada suami, percaya akan kepemimpinan suami serta selalu mengingatkan dan mengarahkan dalam kebenaran.

Jual Kaos Muslim Al Qowwam
Desain Kaos Muslim Al Qowwam

 

Kaos muslim yang akan kami jual atau tawarkan adalah kaos dengan tulisan kaligrafi arab “Al Qowwam”, dibawahnya ada tulisan kecil “The Leader“. Sebagaimana yang sudah kami utarakan diatas, kaos ini kami buat sebagai pembantu pengingat fungsi kepemimpinan laki-laki dalam keluarga. Terbuat dari bahan cotton combed 30s serta sablon rubber. Kami membuat kaos ini dengan jumlah terbatas, yaitu sejumlah 313 kaos saja. Jadi insyaa Allah produk kami exclusive. Namun, untuk saat ini, produk kaos kami belum tersedia, kami membuka sistem pre order untuk pemesanannya. Detailnya bisa dilihat pada informasi dibawah ini.

– Info PRE ORDER (Insyaa Allah)
– Tanggal : 26 Juli sd 31 Juli 2016
– Produksi : 1 Agustus sd 14 Agustus 2016
– Masa Kirim : 15 Agustus sd 16 Agustus 2016

Harga Normal 100 ribu, namun jika ikut PRE ORDER akan mendapatkan harga spesial 90 ribu (exclude ongkir).

Spesifikasi :
Bahan : Cotton Combed 30s
Sablon : Rubber

Silahkan melakukan pemesanan HANYA melalui no berikut :
WA / SMS : 0856-4318-3871

Format: Nama+Qowwam+Ukuran+Jumlah+Alamat
Contoh : Fahrul+Qowwam+L+1+Jln Gatot Subroto No 12 Tangerang

Sekian artikel jual kaos muslim al Qowwam dari kami, semoga bisa menjadi salah satu referensi berbusana dengan baik. Selain menutup aurat, jika baju yang kita pakai bisa menjadi pengingat bagi diri sendiri dan orang lain, mengapa tidak?

Referensi kaos muslim lain : Jual Kaos Muslim Tema Muslim Family Happy Family

Follow Suryono:

Brand kaos distro muslim Kaos Bapak Sholeh adalah brand clothing dari Jogja. Kami membuat kaos distro muslim bertema keluarga. Semoga menjadi wasilah untuk menjadi pribadi yang lebih bertaqwa dan mendekat dengan Nya.

Leave a Reply